Hallo Sobat Sundul.
Seperti yang pernah aku janjikan saat posting Teriakan Histeris setelah membonceng Kuntilanak beberapa hari yang lalu, tentang penampakan hantu atau jin di siang hari, pada hari ini aku sempatkan menulis cerita itu. Cerita ini bener bener kisah nyata dan bukan rekayasa. Walau ini adalah cerita hantu tetapi tidaklah menakutkan atau menyerampan layaknya kisah dan cerita hantu yang sering dituliskan oleh teman teman lainnya.
Aku sengaja menuliskan cerita ini hanya untuk berbagi hanwasannya hantu atau jin itu tidak hanya menampakkan diri atau muncul di malam hari saja. Walaupun disiang hari bolong yang terang benderang, kalau jin mau menampakkan diri, itu bisa saja terjadi. Seperti cerita yang akan aku tuliskan dibawah ini. Sekali lagi aku tegaskan bahwa ini adalah kisah nyata yang benar benar terjadi di Desa Sundul. Cerita ini aku dapatkan dari adik sepupuku Agus. Dan yang mengalami kejadian ini adalah paman dan bibi dari istrinya. Sebut saja namanya Pak MIN dan Lek TUN. Langsung saja di simak ceritanya di bawah ini.
MEMBONCENG HANTU DI SIANG BOLONG
Siang itu Pak MIN dan Lek TUN yang pasutri berencana untuk menyumbang ke rumah kerabatnya yang sedang punya hajat. Kalau di daerahku disebutnya MBECEK. Sebelum berangkat nyumbang, Pak MIN dengan sepeda motornya pergi ke toko yang agak jauh dari rumahnya untuk membeli keperluannya. Setelah mendapatkan apa yang dicarinya Pak MIN kembali ke rumahnya untuk menjemput istrinya untuk siap berangkat Menyumbang.
Sebelum sampai di rumah, tepatnya di sebelah jembatan di bawah pohon waru bertemu dengan istrinya yang ternyata sudah siap untuk berangkat. Dengan berboncengan sepeda motor mereka berdua berangkatlah ke rumah kerabatnya yang punya hajat tadi. Seperti biasa di dalam perjalanan merekapun berbincang bincang seperti biasa layaknya suami istri. Di sepanjang perjalanan merekapun saling sapa dengan para tetangganya yang kebetulan sedang bekerja di sawah untuk menanam padi atau tandur.
Beberapa kelokan telah dilalui Pak MIN dan istrinya. Sesampainya di dekat Lumbung, Pak MIN merasakan istrinya yang tubuhnya lumayan besar melompat dari sepeda motor. Seketika Pak MIN menghentikan sepeda motornya untuk menanyakan kepada istrinya mengapa turun dari sepeda motor. Setelah ditengok ke sana sini ternyata di sekitar situ tidak ada siapa siapa termasuk istrinya. Pak MIN pun jadikebingungan sendiri. Akhirnya diapun memutuskan untuk kembali ke rumah.
Di tengah perjalanan menuju ke rumah dia bertemu dengan istrinya yang sudah memasang wajah cemberut karena merasa ditinggal sendiri untuk menyumbang dan harus berjalan kaki. " Bagaimana sih PAK kok aku ditinggal sendiri. Apa aku harus jalan kaki ke sana "
Pak MIN pun menjawab " Perasaan aku tadi sudah membonceng kamu lo".
"Terluhat jelas lo kalau sampeyan tadi berangkat sendirian " sahut Lek TUN
Setelah menjelaskan apa yang dialaminya barusan, Pak MIN pun mengajak istrinya untuk bertanya kepada tetangganya yang dijumpainya tadi.
Orang orang yang berada di sawah juga membenarkan kalau tadi dia melihat dengan jelas bahwa mereka berdua pernah melintas sebelumnya dan sempat saling sapa dan bertanya akan nyumbang kemana.
Pak MIN dan Lek TUN serta orang orang yang di sawah jadi terheran heran. Setelah mendapat kejelasan dari Lek TUN yang merasa ditinggal oleh suaminya, orang orang yang berada di sawahpun baru sadar, kalau orang yang dibonceng Pak MIN yang serupa dengan Lek TUN tadi bukanlah manusia. Mungkin saja jin atau hantu yang males jalan sendiri sehingga membonceng Pak MIN dengan cara membo membo atau menyamar menjadi Lek TUN.
Orang orang yang disekitarpun jadi tertawa semua. Bukannya takut tetapi merasa geli dan lucu. Siang siang begini ada hantu atau jin yang menampakkan diri. Mungkin inilah pengalaman hantu yang tidak membuat takut sama sekali. Tetapi malah menjadikan banyak orang tertawa karena lucu. hehehe
TAMAT
Itulah ceritanya Sobat. Ini kisah nyata dan bukan rekayasa.
Kini aku semakin yakin kalau hantu atau jin itu keluarnya atau menampakkan dirinya tidak di malam hari saja. Di siang hari bolongpun kalau dia mau menampakkan diri juga bisa.
Semoga cerita ini bisa memambah wawasan dan pengetahuan anda tentang hantu dan segala misterinya.