Rasa Bahagia atau kebahagiaan itu pastinya menjadi dambaan dari semua manusia. Tetapi banyak orang yang mengambil jalan yang salah kaprah dalam memperoleh kebahagiaan. Banyak yang menilai suatu kebahagiaan bisa didapatkan hanya dengan sesuatu yang tampak yang sifatnya duniawi seperti kekayaan, ketenaran, kecantikan, kesuksesan, kekuasaan dan lain sebagainya.
Bila kita menilai kebahagiaan itu bisa didapat dengan sesuatu hal yang duniawi bisa dikatakan kita tidak akan bisa mendapatkan kebahagiaan yang sesungguhnya. Kita hanya terlihat bahagia oleh orang orang yang ada di sekitar kita. Sedangkan suasana hati yang kita rasakan belumlah tentu mampu merasakan kebahagiaan tersebut.
Sudah banyak kisah kisah dari orang sukses, orang cantik, orang kaya, orang berkuasa dan sebagainya yang memberikan contoh pada kita kalau semua yang mereka punyai tidak mampu memberikan kebahagiaan yang sesungguhnya pada dirinya.
Simak saja beberapa cerita di bawah ini yang mungkin sebelumnya pernah kita dengar atau kita baca dan lihat di berbagai media massa bahwasannya Kekayaan, Kecantikan, Ketenaran, Kekuasaan dan lain sebagainya tidak mampu memberikan kebahagiaan yang sesungguhnya kepada pemiliknya.
Jika KEKAYAAN bisa membuat orang BAHAGIA, tentunya ADOLT MERCKLE, orang
TERKAYA dari JERMAN, tidak akan menabrakkan badannya ke KERETA API..
Jika KETENARAN bisa membuat orang BAHAGIA, tentunya MICHAEL JACKSON, penyanyi TERKENAL di USA, tidak akan meminum OBAT TIDUR hingga OVERDOSIS..
Jika KEKUASAAN bisa membuat orang BAHAGIA, tentunya G.VARGAS, Presiden BRAZIL, tidak akan menembak JANTUNGNYA..
Jika KECANTIKAN bisa membuat orang BAHAGIA, tentunya MARLIN MONROE, artis CANTIK dari USA, tidak akan meminum ALKOHOL dan OBAT DEPRESI hingga OVERDOSIS..
Jika KESEHATAN bisa membuat orang BAHAGIA, tentunya THIERRY COSTA, Dokter Terkenal dari PERANCIS, tidak akan membunuh dirinya akibat acara di TELEVISI.
Jika KETENARAN bisa membuat orang BAHAGIA, tentunya MICHAEL JACKSON, penyanyi TERKENAL di USA, tidak akan meminum OBAT TIDUR hingga OVERDOSIS..
Jika KEKUASAAN bisa membuat orang BAHAGIA, tentunya G.VARGAS, Presiden BRAZIL, tidak akan menembak JANTUNGNYA..
Jika KECANTIKAN bisa membuat orang BAHAGIA, tentunya MARLIN MONROE, artis CANTIK dari USA, tidak akan meminum ALKOHOL dan OBAT DEPRESI hingga OVERDOSIS..
Jika KESEHATAN bisa membuat orang BAHAGIA, tentunya THIERRY COSTA, Dokter Terkenal dari PERANCIS, tidak akan membunuh dirinya akibat acara di TELEVISI.
Lalu Bagaimana Kita bisa mendapatkan kebahagiaan yang sesungguhnya?
Sebenarnya kebahagiaan itu InsyaAlloh bisa kita dapatkan dengan jalan yang tidak sulit. Kebahagiaan akan bisa kita dapatkan apabila kita mau berusaha untuk belajar mensyukuri setiap apa yang sudah Alloh berikan kepada kita. Bersyukur dan terus bersyukur.
Dengan bersyukur kita akan bisa menerima dengan ikhlas apa yang telah digariskan kepada kita sehingga akan hilang dengan sendirinya rasa takut miskin, takut tidak cantik lagi, takut tidak punya kekuasaan lagi, takut tidak tenar lagi dan segala rasa takut yang ada sehingga tiada lagi beban yang berat pada hati dan pikiran kita. Dengan begitu rasa bahagia atau kebahagiaan dengan sendirinya akan kita dapatkan dan rasakan.
Jadi kunci utama untuk bisa mendapatkan kebahagiaan yang sesungguhnya adalah kemauan kita untuk bersyukur dan terus bersyukur atas segala nikmat yang sudah Alloh berikan kepada kita.
InsyaAlloh.