Indonesia ku Terima Saja Nasibmu

Beberapa tahun yang lalu, dalam pemilihan anggota legislatif, banyak artis Indonesia yang berbondong bondong mencalonkan dirinya menjadi anggota dewan. Hanya berbekal ketenaran karena sering nongol di layah televisi mereka mencoba merebut hati masyarakat untuk menghantarkannya menduduki kursi di parlemen. Ada yang dulunya artis, aktris, bintang film, pelawaksekarang sudah bisa duduk metengkrang di kursi empuk senayan yang harga kursinya puluhan juta rupiah. Tetapi kenyataannya sampai sekarang tidak terdengan kontribusi mereka untuk Indonesia ini. Terima Nasibmu Indonesia ku.

Indonesia ku Terima Saja Nasibmu
Dan akhir akhir ini semakin parah saja keadaan demokrasi di INDONESIA. Saking demokrasinya sepertinya menjadikan banyak orang terkenal ingin menjadi raja raja yang hidup enak dan tidur nyenyak di rumah dinas yang penuh dengan dayang dayang yang selalu ready melayaninya. Oh Indonesia ku, Terima saja nasibmu.

Semakin muak saja bila mendengar berita berita di TV. 
Masih santer diberitakan bagaimana Pedangdut H. Rhoma Irama dengan sangat percaya diri mau mencalonkan diri menjadi Presiden Republik Indonesia. Yang katanya didukung oleh banyak rakyat Indonesia. Walau mungkin saja beliau sendiri juga tidak tahu rakyat yang mana yang mendukungnya. Dan juga banyak selebriti yang beramai ramai mencalonkan dirinya menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur di beberapa provinsi yang mau melakoni pemilihan Kepala Daerahnya yang lebuh ngetren dengan istilah PILKADA. Eeee... ada lagi berita yang sangat mengejutkan datang, yang mengabarkan kalau pesulap Limbad juga mau mencalonkan diri menjadi Bupati di Kabupaten Tegal.
Berita yang tersiar seperti ini :

~~ ooo ~~
PESULAP LIMBAD NYALON JADI BUPATI TEGAL
Tak hanya artis sinetron, penyanyi atau pelawak yang berlomba jadi pejabat daerah, kini seorang pesulap yang dikenal tak banyak bicara dan bergelar Master of Fakir ini akan mengikuti jejak sejumlah selebritis masuk dunia politik. Dialah sang pesulap Limbad yang menyatakan diri akan maju di Pilkada Kabupaten Tegal, mencalonkan diri sebagai Bupati daerah tersebut.

Ia juga menyatakan keinginannya menjadi Bupati Tegal karena dirinya ingin lebih memajukan daerahnya sendiri. Limbad berharap Tegal bisa lebih dikenal secara luas. "Saya ingin membangun daerah, ingin kembangkan daerah, ingin Tegal lebih terkenal lagi," ungkapnya.

"Insya Allah, saya akan mencalonkan diri sebagai bupati di Kabupaten Tegal. Ini permintaan Ketua Umum Partai Hanura (Wiranto)," katanya, Selasa (26/2). Pria yang sering berpenampilan hitam-hitam itu sangat percaya diri menghadapi Pilkada Tegal tersebut. "Sangat optimis, karena sementara ini survey untuk Kabupaten Tegal paling tinggi," ujarnya. (KF-NAP/KontributorKF: Akbar Irwandi Andi/Vey/JPNN)
 ~~ ooo ~~

Geli juga membacanya. Bukannya tidak mempercayai kemampuan seseorang. Tetapi kalau dipikir lagi, jadi males mikirnya. Terus Gimana nantinya nasib Indonesia tercinta ini.

Presidennya : Pedangdut
Gubernurnya : Pemain Senetron
Bupatinya : Pesulap

Mungkin enaknya seluruh rakyat di suruh kumpul di Alun Alun kotanya masing masing dan bernyanyi bersama : Mau Dibawa Kemana INDONESIA.

Ribuan nyawa melayang untuk menebus kemerdekaan Indonesia ini.
Banyak wanita menjanda demi memperjuangkan Indonesia ini.
Banyak anak jadi yatim karena mempertahankan kemerdekaan Indinesia ini.
Tetapi kini .... Indonesia hanya dijadikan mainan belaka.

Semoga orang orang yang mengkhianati Indonesia dan rakyatnya cepat kuwalat Ngunduh Wohing Pakarti.
 
Sundul

Artikel Terkait



Comments
3 Comments

3 komentar:

Mang Lembu said...

saya mau nyantey dan nyelow azh kang komentarin artikelnya...udah cape.
sekarang saya mau nunggu dimonas kabarnya sebentar lagi ada yang digantung

cak oni said...

Sungguh keadaan yang tragis kng , politiknya lagi panas" sama selisih partai serta pejabat yang korupsi sunggu semrawut

Tuban kita said...

makanya sekarang males nonton tv, males baca kompas, kecuali hanya berita jokowi mawon......