Banyak orang sangat salah kaprah dalam mengartikan rejeki yang telah diberikan ALLAH kepadanya. Kebanyakan rejeki itu diartikan hanya berupa uang, hanta benda, materi dan sebagainya. Padahal amat sangat banyak sekali rejeki yang Tuhan telah berikan kepada kita ini. Tetapi banyak juga yang tidak mengerti atau tidak memahami akan semua itu. Misalnya saja, udara segar yang kita hirup setiap hari adalah rejeki juga. Kesehatan itu juga termasuk rejeki.Punya istri atau suami itu juga rejeki. Punya anak jega sebuah rejeki. Dan masih banyak lagi.
Untuk menguatkan lagi pemahaman kita tentang rejeki, di sini aku akan ceritakan rejeki yang telah Tuhan berikan kepada ku beberapa hari yang lalu. Semoga dengan adanya cerita ini Kita semua lebih bisa memahami akan arti sebuah rejeki dan semakin bisa mensyukuri apa yang telah Tuhan berikan kepada kita. InsyaAllah. Aamiin.
Siang itu aku pergi ke sawah untuk mengisi bensin diesel pompa air yang aku gunakan untuk mengairi sawah. Tidak lupa aku bawa juga camera digital yang sering menemaniku. Di dekat saluran irigasi aku tertarik dengan keberadaan sebuah binatang. Dengan camera digitalku aku memotretnya. lalu aku lanjutkan jalanku menelusuri sungai kecil dekat sawah. Di bawah pohon pepaya mataku melihat keneradaan sebuah binatang kecil yang jarang sekali aku menjumpainya. Aku berinisiatip memotretnya juga sebagai pelengkap foto foto untuk postinganku di blogku yang Magetan Sundul Foto. Dengan jongkok di tanah, aku bersiap siap untuk memotretnya. Tiba tiba aku dikejutkan dengan gerakan yang begitu cepat. Ternyata tepat didepanku sekitar 20 sampai 30 cm dari mukaku ada seekor ular hijau yang bisanya lumayan dahsyat itu. Sepontan saja aku lari menjauh dari tempat itu dan tidak jadi memotret di situ. Alhamdulillah aku tidak digigit oleh ular tersebut. Padahal jaraknya sangat dekat sekali dengan keberadaanku.
Kembali lagi soal rejeki, InsyaAllah pada siang itu aku diberi rejeki yang sangat banyak oleh Tuhan. Tetapi tidak berupa uang ataupun harta, tetapi aku diberi kesehatan berupa terbebas dari gigitan ular hijau tersebut.
Coba anda bayangkan seandainya aku sampai tergigit oleh ular hijau yang sangat berbisa tersebut. Berapa uang yang harus aku keluarkan untuk mendapatkan penawar bisa di Rumah sakit. Padalah jarak Desa Sundul dengan Rumah sakit Magetan lebih dari 10 KM. Berapa lama aku bisa sampai di Rumah Sakit. Dan seterusnya. Pastinya kalau dihitung akan lumayan banyak biaya yang harus dikeluarkan. Di tambah lagi rasa sakit yang pastinya amat sangat menyiksa, karena bisa ular hijau yang dahsyat itu.
Jadi kalau kita mau berfikir, sesungguhnya rejeki yang Tuhan berikan kepada kita itu tidak hanya materi semata. Tetapi juga kesehatan, kedamaian, dan masih banyak lagi. Kita tidak akan bisa menghitung banyaknya rejeki atau nikmat yang Tuhan telah berikan kepada kita.
Jadi mari kita belajar untuk senantiasa mensyukuri apa yang telah Allah berikan kepada kita semua. Karena hanya ALLAH lah yang tahu apa yang terbaik untuk umatnya.
InsyaALLAH.
Coba anda bayangkan seandainya aku sampai tergigit oleh ular hijau yang sangat berbisa tersebut. Berapa uang yang harus aku keluarkan untuk mendapatkan penawar bisa di Rumah sakit. Padalah jarak Desa Sundul dengan Rumah sakit Magetan lebih dari 10 KM. Berapa lama aku bisa sampai di Rumah Sakit. Dan seterusnya. Pastinya kalau dihitung akan lumayan banyak biaya yang harus dikeluarkan. Di tambah lagi rasa sakit yang pastinya amat sangat menyiksa, karena bisa ular hijau yang dahsyat itu.
Jadi kalau kita mau berfikir, sesungguhnya rejeki yang Tuhan berikan kepada kita itu tidak hanya materi semata. Tetapi juga kesehatan, kedamaian, dan masih banyak lagi. Kita tidak akan bisa menghitung banyaknya rejeki atau nikmat yang Tuhan telah berikan kepada kita.
Jadi mari kita belajar untuk senantiasa mensyukuri apa yang telah Allah berikan kepada kita semua. Karena hanya ALLAH lah yang tahu apa yang terbaik untuk umatnya.
InsyaALLAH.