Pohon Gayam

Pohon Gayam
Bahasa latin : Inocarpus fagiferus


Pohon gayam diperkirakan merupakan tanaman asli dan berasal dari daerah Indonesia yang kemudian tersebar secara luas ke berbagai daerah tropis di kawasan Asia Pasifik. Tanaman ini tumbuh di daerah dataran rendah tropis yang lembab hingga ketinggian 500 meter dpl. Tumbuhan ini mampu tumbuh di tanah-tanah yang miskin hara sekalipun. Sehingga pohon gayam sering kali ditemukan tumbuh di rawa-rawa, tepi sungai, maupun di tepi pantai yang berpasir di antara hutan bakau.

Batang Pohon
Pohon gayam mampu tumbuh mencapai lebih dari 20 meter dengan diameter pohon lebih dari 50 centimeter. Batang pohon sering beralur tidak teratur.
Kayu pohon gayam dapat dimanfaatkan sebagai bahan furniture. Sedangkan dengan kerindangan daun dan dahannya pohon ini bisa dimanfaatkan sebagai pohon peneduh. Tetapi pohon ini jarang di budidayakan karena dengan daunyang sangat lebat dan alur batang yang tidak teratus, jadi terkesan sangat angker.

Buah Gayam
Buah gayam (Inocarpus fagifer) berjenis polong berbentuk ginjal dan tidak pecah dengan kulit buah yang keras. Buah gayam mempunyai 1 biji berbentuk gepeng. Kulit biji keras dengan endosperm putih. Ketika mentah buah berwarna hijau dan menjadi kuning atau kecoklatan ketika masak.

Cara Memasak Buah Gayam
Buah gayam bisa dimasak dan dikonsumsi. Di daerah daerah yang banyak pohon gayam sudah biasa memakannya, tetapi tentunya sangat asing apabila belum bengetahui atau mengenal yang namanya pohon gayam.
Cara memasak buah gayam sangat mudah :
  1. Kupas buah gayam dan ambil isi buahnya
  2. Setelah isi buah diambil langsung direndam/dimasukkan ke air biar warnanya tidak busam
  3. Cuci dan rebus isi buah gayam sampai empuk ( biasanya memakan waktu sekitar 1/2 jam )
  4. Tambahkan sedikit garam untuk menambah rasa
  5. Setelah empuk , angkat dan tiriskan
  6. Buah gayam siap dimakan
Efek memakan buah gayam
Buah gayam mempunya rasa yang khas, dan enak. Tetapi  ada satu hal yang harus biperhatikan apabila anda ingin memakan buah gayam. Bahwasannya efek kalau terlalu banyak mengkonsumsi buah gayam, anda akan lebih sering kentut dan kentut anda akan sedikit menyengat ( Entute mambu ).

Ini adalah sekilas tentang pohon gayam. Mungkin sebagian dari pembaca sudah mengetahui tentang pohon gayam. Tetapi aku yakin sangat banyak dari anda yang belum mengetahui tentang pohon gayam. Semoga tulisan ini bisa menambah pengetahuan anda tentang kekayan alan Indonesia tercinta ini.

Salam  dari :
Sundul, Parang, Magetan

Artikel Terkait



Comments
5 Comments

5 komentar:

BangAjie said...

waah mantapss..
ini pohon banyak banget di kebun kakekku.
udah kayak pohon purba..
mampirke blog2ku ya sob.
salam kenal

Admin/Sundul said...

Terimakasih kunjungannya Sobat. Salam Kenal Balik

lina@happy family said...

Baru tau sekarang ttg pohon Gayam...

Belajar SEO said...

jadi penasaran nih pengen tau rasanya kaya apa ya ? salam kenal and happy blogging :D

Anonymous said...

ada referensi dari mana aja/ buku mana aja cz aq ada tugas ni thankz ea mas bro