Jelajahi dunia dengan google earth bisa di lakukan di sela sela ngeBlog. Waktu kita ngeBlog ada kalanya waktu waktu tertentu kita akan merasa lelah dan bosan. Untuk menguranginya kita bisa bermain main menjelajahi dunia dengan google earth. Kita bisa mengintip tempat tempat yang ada di bumi ini yang mungkin kita tidak bisa benjangkaunya dengan datang sendiri di tempatnya. Aplikasi milik Mbah Google ini sekarang semakin memanjakan penggunanya dengan fasilitas fasilitas yang sangat bagus. Jutaan foto telah mendukung keberadaan google earth untuk kita melihat lebih detail tempat tempat yang kita ininkan. Bagi sobat yang PCnya belum di instal google earth silahkan saja brosing dan download google earth. Ada yang gratisan lho.
Dibawah ini aku sertakan beberapa photo yang aku ambil dari google earth.
Bagi sobat yang punya keluarga , teman atau pacar yang bekerja di Hongkong,photo di samping adalah jalan raya di depan Plaza Holliwood di Hongkong. Andabisa mengintip tempat tempat yang lainnya.
Kalau photo yang ini ada di Paris. Di sana ada persimpangan jalan yangbanyak dan di tengahnya ada sebuah monumen yang kelihatannya banyak di kunjungioleh turis. Mungkin suatu tempat bersejarah. Pasti masih banyak lagi tempatindah yang lainnya.
Photo yang ini adalah taman di area Plaza de Cataluna. Lihat lihat daerahini sambil dengerin lagunya farid RM yang judulnya Barcelona .... mungkin akanlebih bisa merasakan sensasi indahnya berGoogle Earth. Hehehe.
Bagi yang suka denga sepak bola, anda bisa melihat bagaimana keadaan stadiontim kesayangan anda. Yang ini depan stadion Anfield miliknya Liverpool FC.
Nah .... kalau yang ini sudah pasti pada tahu ...
Wajah Ibu Kota Negara Kita Tercinta Indonesia : Kota Jakarta.
Ini di sekitar Senayan Jakarta.
Photo ini adalah wajah Lumpur Lapindo yang sampai sekarang belum juga kelar dari masalah masalahnya.
Semoga apa yang aku posting ini bisa menambah pengetahuan bagi sobat semua.
Mari Jelajahi Dunia Dengan Google Earth.
Kalau menjelajah yang sesungguhnya pasti butuh uang yang banyak ....... Ohhhh ./
Salam dari Sundul, Parang, Magetan.